Esemka adalah produk
mobil hasil rakitan siswa-siswa Sekolah
Menengah Kejuruan yang bekerja
sama dengan institusi serta industri dalam negeri dan beberapa perusahaan lokal
dan nasional. Kandungan komponen lokal (dalam negeri) berkisar antara 20%-80%.
Mobil Esemka memiliki berbagai model dan tipe
tergantung dari sekolah SMK mana yang merakitnya.mobil Esemka ini tidak kalah
dengan mobil sejenis AUV lainnya yang saat ini menguasai pasar mobil di
indonesia.
Mobil Esemka model mobil pertama yang
diproduksi oleh Esemka ialah model SUV yang di kenal dengan Esemka
Rajawali.Modelnya kini sudah mengalami perubahan. Saat ini rupanya lebih mirip
dengan Honda cCR-V 2012 dengan body belakang Isuzu Panter namun dengan ukuran
lebih panjang.
Wacana tentang keinginan presiden terpilih
Joko Widodo alias Jokowi untuk menggunakan mobil rakitan siswa Sekolah Menengah
Kejuruan (SMK) dengan nama "Esemka" sebagai mobil dinas menteri, akan
dapat menjadi kebanggaan nasional. Namun realisasinya tidak mungkin dalam
jangka pendek, karena secara teknis maupun administrasi mobil Esemka belum
memenuhi syarat.
Mobil yang dihasilkan para siswa SMK untuk
mobil dinas menteri, tidak mungkin dipaksakan untuk beroprasi dalam jangka
pendek, sebab mobil harus di produksi dan untuk memproduksinya perlu izin.
Sampai saat ini PT.SMK belum mengantongi izin dan mobil tersebut baru lulus uji
taknis di jakarta.
Menyinggung persyaratan teknis, Walikota Solo
secara pribadi menyebut mobil Esemka belum layak digunakan dan masih perlu
penyempurnaan yang melibatkan banyak ahli.
Dia berharap, semua pihak yang peduli dengan
produk mobil nasional, termasuk kalangan pendidikan tinggi dapat terlibat
merampungkan persyaratan teknis Esemka.
"Ini kesempatan untuk mengembangkan
mobil nasional. Semua pihak, khususnya para ahli di perguruan tinggi perlu ikut
terlibat. Kalau berhasil akan menjadi kebanggaan bersama," tandasnya.
Meskipun produksi mobil Esemka masih banyak
kekurangan, hal itu merupakan tantangan bagi
Jokowi agar mobil buat anak bangsa itu siap produksi, yang perlu di
lakukan saat ini PT SMK harus merampungkan segala kekurangan, terutama izin
yang belum di kantongi
Rananya bukan soal mobil Esemka layak atau
tidak layak digunakan sebagai kendaraan dinas para menteri”Standardisasi harus
diurus”. Jangan sampai mobil yang banyak kekurangan di paksakan untuk
digunakan.
sumber:http://www.pikiran-rakyat.com/nasional/2014/09/13/296712/esemka-belum-siap-jadi-mobil-dinas-menteri
http://dewigurning.blogspot.co.id/2012/03/v-behaviorurldefaultvmlo.html#!/2012/03/v-behaviorurldefaultvmlo.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar